Perhimpunan Pelajar Indonesia di Goettingen
Indonesian Student Union-Göttingen-Germany
Vereinigung indonesischer Studenten in Deutschland e.V Zweigstelle Göttingen

Home | Profil | Kota Göttingen | Kegiatan |Kabar-kabari | Album Foto | Warta PPI | Milis PPI | Links
Updated: 17.8.2001 Profil

Sejarah PPI Goettingen

Ormas

Persekutuan Kristen Indonesia „HANNA“ Göttingen
Organisasi yang berdiri dengan berlandaskan kesamaan keyakinan, saat ini merupakan organisasi yang mewadahi kepentingan- kepentingan peribadatan masyarakat Kristen Indonesia di Göttingen. Persekutuan Kristen Indonesia di Göttingen berdiri atas prakarsa beberapa warga Kristen Indonesia (karyawan/wati dan mahasiswa/i) yang berdomisili di Goettingen. Perintis pembentukan PERKI adalah: Femi Idroes, Keluarga Naomi-Wirawan Wirjosumarto, Triofien Tiwou, Helmina Pasaribu, Kantia Betzing, Keluarga Andreas Kilat Adi. Pengukuhan PERKI Göttingen sebagai sebuah kebaktian dilakukan oleh pendeta Fa’at pada tanggal 1 April 1989, dengan nama Persekutuan Kristen Indonesian - HANNA Goettingen dengan Ketua pertama adalah rekan Femi Idroes. Adapun Ketua yang sekarang adalah Nurtjahjo Dwisasongko.
Waktu pertemuan rutin di luar peringatan hari besar agama adalah hari Sabtu minggu kedua (dua kali pertemuan dalam satu bulan) di Gemeindehaus gereja St. Albani, Göttingen.
 
Keluarga Pengajian Indonesia Göttingen
Organisasi ini berdiri dengan berlandaskan kesamaan keyakinan dan merupakan organisasi yang mewadahi kepentingan peribadatan masyarakat Indonesia yang beragama Islam. Untuk saat ini Koordinator Pengajian Göttingen adalah Yudi Firmanul Arifin dan Susi Sulbiah
Adapun waktu pertemuan rutin diluar hari besar agama adalah setiap malam kamis dan minggu pagi untuk bapak-bapak, satu bulan sekali untuk ibu-ibu, serta satu bulan sekali untuk pengajian keluarga. Pengajian anak-anak dilaksanakan setiap minggu, yang diasuh oleh Nur Hayati Nanang.
 
Indonesische Studenten Club e.V. (ISC e.V.)
Merupakan organisasi yang paling baru di Göttingen ini berdiri pada tahun 1994 atas dasar kesamaan keinginan untuk memperluas wawasan keilmuan selama studi di Jerman ini serta mempertemukan ilmuwan-ilmuwan muda Indonesia agar dapat saling berkomunikasi dan bertukar pikiran.
Demikian sekilas keadaan masyarakat Indonesia di Göttingen dengan keanekaragaman asal daerah, instansi, pendidikan, tujuan, kegiatan maupun keyakinan telah memperlihatkan kondisi keragaman sebagaimana di tanah air. Tidak salah jika orang menyebut Göttingen sebagai „Indonesia Kecil“.

<< kembali

Pengurus
Periode 2002/03
Pengurus
Periode 2001/02
Job description
Ormas
Daftar warga PPI

Home | Profil | Kota Göttingen | Kegiatan |Kabar-kabari | Album Foto | Warta PPI | Milis PPI | Links
Sekretariat PPI-Goettingen
c/o. Rudi Afnan
Rosenbachweg 10/Whg.1, 37075 Goettingen
Tel./Fax.: 0049.551.2053237
ppi_goettingen@yahoo.de
URL:
https://ppi-goettingen.tripod.com/main.html

Kontak Webmaster